Bahan :
- 1 sdm minyak sayur
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 2 cm jahe, iris
- 150 gr daging sapi cincang
- 250 ml air
- 2 sdm saus sambal
- 4 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- ½ sdt merica bubuk
- 3 buah tahu putih, potong dadu
- 2 batang daun bawang, iris tipis
- 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
Cara Membuat :
- Panaskan minyak, tumis bawang putih dan jahe sampai harum.
- Masukkan daging cincang, tumis sampai daging berubah warna.
- Tambahkan air, masukkan kecap asin, saus tiram, saus sambal, dan tahu.
- Masak sampai mendidih dan meresap.
- Masukkan daun bawang, aduk rata.
- Tuangi larutan maizena. Aduk hingga kental.
- Angkat, sajikan hangat.
Tips :
- Kalau ingin lebih pedas, tambahkan cabai merah iris.
- Nikmati gurihnya selagi hangat.
No comments:
Post a Comment